Berita Bola Sergio Romero Konfirmasi Akan Tetap Bertahan di MU
Berita Bola – Sergio Romero menyatakan bahwa ia akan tetap di Manchester United. Pemain asal Argentina ini bahkan berencana memperpanjang kontraknya hingga 2022.
Baca Juga :
- Kisah debut tanpa takut Buffon di Parma vs AC Milan
- Messi akan sedih jika lihat Neymar pakai jersey Madrid
- Fabregas ingin Chelsea tunjukan rasa lapar lawan MU
Romero bergabung dengan MU pada 2015 silam. Sejak itu, penjaga gawang berusia 31 tahun ini terus menjadi pilihan kedua di MU setelah David de Gea.
Sejak pindah dari Sampdoria, Romero telah membuat 35 penampilan untuk United di semua kompetisi. Hanya tujuh kali, Romero bermain di Liga Premier.
Yang membuat Romero disebut-sebut akan berangkat dari Old Trafford di bursa transfer musim ini. Namun dia membantah kabar tersebut.

“Untuk saat ini saya telah tinggal di Manchester United, Mourinho bekerja keras untuk memperpanjang kontrak saya hingga 2022. Saya tidak bisa meninggalkannya sekarang,” kata Romero seperti dikutip oleh Goal International.
“Jika United ingin menjual saya, jika mereka mendapatkan tawaran yang berguna untuk klub, mereka akan menjual saya, tetapi saya tidak berpikir itu akan terjadi,” katanya.